Foto : Pasukan Israel di Jalur Gaza (funpresident)
Tanah yang dicaplok oleh Israel merupakan bagian dari Desa Karyut di dekat Ramllah. Desa tersebut adalah milik warga Palestina.
Namun, pada 2009 lalu Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berjanji sebelum perjanjian perdamaian dengan Palestina tercapai, Israel tak berniat membangun permukiman baru atau mencaplok tanah untuk memperluas permukiman.
Demikian seperti dikutip Gulf Daily, Sabtu (9/7/2011).
Menurut surat kabar Haaretz, Israel akan membangun pom bensin di tanah seluas dua hektare tersebut.
Pencaplokan tanah seperti yang dilakukan Israel dinilai semakin membuat hubungan Palestina dan Israel menegang. Sebelumnya, masalah antar kedua negara tersebut pun muncul lagi setelah Menteri Pertahanan Israel Ehud Barak menolak kesepakatan pemulangan jenazah pejuang Palestina.
Sumber: www.musikji.net - Okezone.com
0 comments:
Post a Comment
Terima kasih telah memberi komentar.