Flash News
Mail Instagram Pinterest RSS
MENU UTAMA

Ariel Peterpan - Separuh Aku

Ariel Peterpan - Separuh Aku
Eks Peterpan - Foto Fikria / Kompas.com
MUSIKJI.NET,- Siapa yang tak kenal Ariel vokalis grup musik papan atas eks Peterpan. Pemilik nama lengkap Muh Nasril Ilham ini masih menjadi idola para Sahabat peterpan sebutan nama penggemar eks Peterpan.


Usai bebas dari jeratan hukum kasus pornografi dengan artis Luna Maya dan Cut Tari, kini Ariel bakal bergabung kembali bersama para mantan personel Peterpan.

Namun, hingga saat ini nama baru Peterpan belum juga dirilis. padahal penantian panjang penggemarnya sudah bertahun-tahun pasca keretakan Peterpan dengan keluarnya Andhika dan Indra.

Bulan September 2012, menjadi agenda baru buat Ariel, Uki, Lukman, David, dan Reza menuju sebuah harapan baru. Mereka bakal merilis Album perdananya bersamaan nama baru mereka. (spekulasi nama band baru Peterpan adalah Feather Band, Peter Pan,  Bulu Band dan Feather Friends).

Apakah publik yakin dengan agenda tersebut? Tentu masih dibaluti tanda tanya? Pasalnya, agenda perilisan Album baru dan Nama Baru sudah diwacanakan sejak tahun 2010. Kita tunggu saja kepastiannya.

Suatu yang pasti bahwa baru-baru ini sebuah single baru eks Peterpan berjudul "Separuh Aku" beredar ke Internet. Kini lagu tersebut bahkan sudah dijual di sejumlah lapak cd maupun kaset blackmarket. Sangat jelas bahwa lagu itu diisi oleh suara Ariel Peterpan.

Kharisma dan suara Ariel lewat lagu "Separuh Aku" memang tak berubah sejak merilis lagu perdanananya "Mimpi Yang Sempurna" tahun 2000 lebih satu dekade lalu. Meski diterpa banyak masalah hingga masuk penjara, namun Ariel tetap tak tergantikan bagi sebagian pecinta musik di Indonesia. Bagaimana dengan anda? Penulis kali ini tidak membantah bahwa suara Ariel eks Peterpan dalam setiap lagu barunya memang selalu dinantikan.

Sejumlah lagu lama Peterpan jika diputar kembali tetap masih enak didengar ditelinga hingga sekarang. Sebut saja seperti "Di atas Normal", "Topeng", Ku Katakan Dengan Indah", dan masih banyak lagi. Bagaimana dengan anda?

Bagi sejumlah perempuan, gaya dan style Ariel Peterpan memang sungguh memukau. Bahkan kharisma tersebut membuat setiap perempuan hilang kesadaran jika Ariel sudah muncul dan melantunkan lagu-lagu Peterpan di atas panggung. Bagaimana dengan anda?

Kini Ariel eks Peterpan akan kembali hadir di blantika musik tanah air. Lewat nama dan album barunya Ariel cs bakal menghipnotis para eks Sahabat Peterpan.(ct/wwn/ag)

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah memberi komentar.